Gaya Hidup

Awas Jadi Sarang Jamur, Berapa Hari Sekali Handuk Harus Dicuci?

Kamis, 25 Februari 2021 - 00:12
Awas Jadi Sarang Jamur, Berapa Hari Sekali Handuk Harus Dicuci? Ilustrasi - Mencuci Handuk (FOTO: Freepik/prostooleh)

TIMES SINGARAJA, JAKARTA – Salah satu barang pribadi yang wajib dijaga kebersihannya adalah handuk. Handuk biasanya kita gunakan untuk mengeringkan badan setelah mandi. Handuk juga kerap digunakan untuk berolahraga, untuk mengusap keringat yang bercucur. 

Karena fungsinya untuk mengeringkan, handuk sangat berpotensi lembap. Kondisi lembap tersebut menjadi tempat favorit jamur. 

Jika handuk jarang dicuci, akan berakibat penyakit kulit seperti panu. Lantas berapa hari sekali idealnya mencuci handuk? 

Untuk handuk olahraga disarankan dicuci setiap hari. Jadi jika Anda berolahraga setiap hari, sebaiknya punya lebih dari 1 handuk ya. 

Nah untuk handuk mandi, Anda dapat mencucinya 5 hari sekali. 5 hari adalah masa jika setelah mengggunakannya dijemur di bawah sinar matahari langsung. Hal ini akan membantu handuk kering sempurna dan mencegah hadirnya jamur. 

Namun di musim hujan seperti saat ini, handuk susah kering. Maka, mencuci handuk bisa 2 hari sekali. Kenali tanda handuk Anda sudah saatnya dicuci adalah aroma yang tidak sedap seperti apek. Segera cuci handuk jika bau apek menyerang. 

Selain itu jangan biasakan handuk ditinggalkan di kamar mandi ya. Handuk yang baru dipakai pastinya lembap, sedangkan kamar mandi juga lembap. Itu akan memperburuk keadaan. Jadi setelah digunakan, jemur handuk di luar ruangan. (*)

Pewarta : Tria Adha
Editor : Dhina Chahyanti
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Singaraja just now

Welcome to TIMES Singaraja

TIMES Singaraja is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.